Lawan Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan Ingatkan Pemain Sriwijaya FC Soal Sisi Nonteknis

Rabu, 11 April 2018

Lawan Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan Ingatkan Pemain Sriwijaya FC Soal Sisi Nonteknis


Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan (RD), memberi peringatan kepada para pemainnya untuk memperhatikan sisi nonteknis jelang duel ketat menjamu Persipura Jayapura, di Stadion Gelora Sriwijaya, Sabtu (14/4).

Yang dimaksud Rahmad adalah menjaga sikap pemain terhadap lawan atau pun wasit. Karena pada laga pekan ketiga Liga 1 2018, melawan Madura United, Mahamadou N'Diaye mendapat kartu merah dari wasit.

"Saya ingatkan mereka [pemain] untuk tidak terpengaruh, misalnya ada pemain yang kena kartu merah, berada dalam tekanan lawan atau ada kondisi yang tidak menguntungkan dari sisi pengadil di lapangan," tegas RD.

Laskar Wong Kito tengah dituntut untuk bangkit setelah mereka menelan kekalahan telak di markas Madura United, Stadion Pamekasan, dengan skor 3-0. RD berharap tim mampu memeperhatikan selisih gol di klasemen.

"Untuk sebuah kompetisi seperti ini, selisih gol akan sangat berpengaruh. Sebagai contoh jika kemarin kami kalah tipis hanya 1-0 di Madura, maka posisi klasemen saat ini bisa lebih baik," tukas mantan pelatih Arema itu.

Persipura, calon lawan Sriwijaya pekan ini, berstatus sebagai raja klasemen dengan tujuh poin yang mereka miliki. Sementara Sriwijaya yang baru mengemas empat poin dari tiga laga, masih tercecer di peringkat delapan.